Banner

Bank Sentral Eropa pertahankan tingkat suku bunga utama

Foto yang diabadikan pada 27 Juli 2023 ini menunjukkan logo Euro di Frankfurt, Jerman. (Xinhua/Zhang Fan)

Tingkat kenaikan upah di kawasan euro, yang menjadi kekhawatiran Presiden Bank Sentral Christine Lagarde dalam pertemuan penetapan suku bunga terakhir ECB, mulai mereda.

 

Frankfurt, Jerman (Xinhua) – Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) pada Kamis (25/1) memutuskan untuk tidak mengubah tingkat suku bunga utama, setelah inflasi dasar turun pada Desember tahun lalu.

Banner

Oleh karena itu, ketiga suku bunga utama akan tetap pada tingkat tertinggi secara historis. ECB mengatakan bahwa tingkat suku bunga main refinancing operations (MRO), dan suku bunga pada marginal lending facility dan deposit facility (DF) akan tetap tidak berubah masing-masing 4,5 persen, 4,75 persen dan 4 persen.

Tingkat kenaikan upah
Presiden Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) Christine Lagarde berbicara dalam sebuah konferensi pers di Frankfurt, Jerman, pada 25 Januari 2024. (Xinhua/Zhang Fan)

“Selain efek kenaikan terkait energi pada inflasi utama, tren penurunan inflasi dasar terus berlanjut, dan kenaikan suku bunga sebelumnya terus secara kuat tertransmisikan ke dalam kondisi pembiayaan.”

ECB telah mengonfirmasi bahwa hampir semua ukuran inflasi dasar menurun pada Desember. Tingkat kenaikan upah di kawasan euro, yang menjadi kekhawatiran Presiden Bank Sentral Christine Lagarde dalam pertemuan penetapan suku bunga terakhir ECB, mulai mereda.

Banner
Tingkat kenaikan upah
Orang-orang berjalan melewati sebuah toko di Brussel, Belgia, pada 5 Januari 2024. (Xinhua/Zhao Dingzhe)

ECB menegaskan kembali tekad untuk mengembalikan inflasi ke tingkat dua persen pada waktu yang tepat, dan menekankan bahwa “tingkat kebijakan kami akan ditetapkan pada tingkat yang cukup ketat selama diperlukan.”

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan