Militer Israel mobilisasi massal pasukan cadangan jelang perluasan serangan ke Gaza

Foto yang dirilis oleh Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) pada 21 April 2025 ini menunjukkan seorang tentara Israel yang beroperasi di Jalur Gaza. (Xinhua/Pasukan Pertahanan Israel)
Tujuan utama kampanye militer Israel saat ini lebih kepada untuk meningkatkan tekanan terhadap Hamas agar menyetujui kesepakatan pembebasan para sandera, dibanding untuk melenyapkan pejuang militer Palestina tersebut.
Yerusalem, Wilayah Palestina yang diduduki (Xinhua/Indonesia Window) – Pasukan Pertahanan Israel (Israel Defense Forces/IDF) pada Sabtu (3/5) mengatakan bahwa pihaknya telah mengeluarkan perintah mobilisasi kepada puluhan ribu personel pasukan cadangan sebagai persiapan untuk eskalasi kampanye militernya di Jalur Gaza.Dalam sebuah pengarahan keamanan pada Jumat (2/5), IDF menguraikan rencana operasionalnya yang diperluas di Gaza kepada Perdana Menteri (PM) Benjamin Netanyahu. Kabinet keamanan dijadwalkan bertemu pada Ahad (4/5) untuk memberikan suara agar secara resmi menyetujui rencana tersebut, yang sebelumnya telah mendapat persetujuan dari Netanyahu.
Anak-anak Palestina menunggu untuk menerima makanan gratis dari pusat distribusi makanan di Gaza City pada 19 April 2025. Badan Bantuan PBB untuk Pengungsi Palestina di Kawasan Timur Tengah (UNRWA) dalam sebuah pernyataan pada Sabtu (19/4) mengatakan bahwa perlintasan perbatasan Gaza masih ditutup selama tujuh pekan berturut-turut, yang mengakibatkan bantuan kemanusiaan, pasokan medis, vaksin, dan bahan bakar tidak bisa masuk ke daerah kantong tersebut. (Xinhua/Rizek Abdeljawad)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Jajak pendapat sebut tingkat kepuasan pada kabinet PM Jepang capai rekor terendah baru
Indonesia
•
13 Dec 2023

Stadion Piala Dunia Qatar akan bebas alkohol
Indonesia
•
08 Jul 2022

Barack Obama tak bisa masuk Rusia
Indonesia
•
20 May 2023

Penerbangan langsung China Daratan-Israel dibuka usai ditangguhkan akibat COVID-19
Indonesia
•
30 Nov 2022
Berita Terbaru

Iran akan anggap setiap langkah militer AS sebagai tindakan perang
Indonesia
•
30 Jan 2026

Penyelidikan pidana federal AS terhadap Ketua The Fed Jerome Powell terus bergulir
Indonesia
•
30 Jan 2026

Makin panas dengan AS, militer Iran integrasikan 1.000 ‘drone’ tempur
Indonesia
•
30 Jan 2026

PM Selandia Baru sebut negaranya tidak akan bergabung dengan Dewan Perdamaian usulan Trump
Indonesia
•
30 Jan 2026
