Pemerintahan baru Palestina resmi dilantik

Perdana Menteri Palestina Mohammad Mustafa (depan) mengucapkan sumpah jabatan di Kota Ramallah, Tepi Barat, pada 31 Maret 2024. Pemerintahan baru Palestina yang dipimpin oleh Perdana Menteri Mohammad Mustafa dilantik di Ramallah, Tepi Barat, pada Ahad (31/3). (Xinhua/Ayman Nobani)
Pemerintahan baru Palestina yang dipimpin oleh Perdana Menteri Palestina Mohammad Mustafa resmi dilantik, terdiri dari 23 menteri dengan portofolio, termasuk setidaknya enam menteri dari Jalur Gaza.
Ramallah, Palestina (Xinhua) – Pemerintahan baru Palestina yang dipimpin oleh Perdana Menteri Palestina Mohammad Mustafa resmi dilantik pada Ahad (31/3) di Kota Ramallah, Tepi Barat.Pemerintahan baru tersebut terdiri dari 23 menteri dengan portofolio, termasuk setidaknya enam menteri dari Jalur Gaza. Mustafa juga akan mengambil alih posisi menteri luar negeri dari diplomat veteran, Riyad Al-Maliki.Pada saat upacara pelantikan di depan Presiden Palestina Mahmoud Abbas, Mustafa berjanji pemerintahan barunya akan melayani seluruh rakyat Palestina, sekaligus menekankan bahwa referensi politik dari pemerintahan baru tersebut adalah Organisasi Pembebasan Palestina (Palestine Liberation Organization) serta program politik dan komitmen internasionalnya, sebagaimana diamanatkan dalam surat tugas yang diuraikan oleh Abbas.
Presiden Palestina Mahmoud Abbas (kiri, depan) dan Perdana Menteri Palestina Mohammad Mustafa (kanan, depan) menghadiri upacara pelantikan pemerintahan baru di Kota Ramallah, Tepi Barat, pada 31 Maret 2024. Pemerintahan baru Palestina yang dipimpin oleh Perdana Menteri Mohammad Mustafa dilantik di Ramallah, Tepi Barat, pada Ahad (31/3). (Xinhua/Ayman Nobani)
Bagikan
Komentar
Berita Terkait

Utusan PBB uraikan tantangan bagi pemerintahan baru Suriah, desak transisi yang inklusif
Indonesia
•
24 Jan 2025

Para menteri kehakiman UE bahas kerja sama perangi kejahatan lintas perbatasan
Indonesia
•
29 Jan 2023

PBB sebut situasi kemanusiaan di Gaza masih sangat kritis meski bantuan meningkat
Indonesia
•
28 Jan 2026

Israel serahkan jenazah 15 warga Palestina ke Gaza usai terima jenazah sandera
Indonesia
•
09 Nov 2025
Berita Terbaru

Iran akan anggap setiap langkah militer AS sebagai tindakan perang
Indonesia
•
30 Jan 2026

Penyelidikan pidana federal AS terhadap Ketua The Fed Jerome Powell terus bergulir
Indonesia
•
30 Jan 2026

Makin panas dengan AS, militer Iran integrasikan 1.000 ‘drone’ tempur
Indonesia
•
30 Jan 2026

PM Selandia Baru sebut negaranya tidak akan bergabung dengan Dewan Perdamaian usulan Trump
Indonesia
•
30 Jan 2026
