Banner

COVID-19 – Arab Saudi inokulasi 16,8 juta dosis vaksin, capai 70 persen populasi

Ilustrasi. Kementerian Kesehatan Arab Saudi pada Rabu (23/6) menyatakan, sejauh ini telah memberikan lebih dari 16,8 juta dosis vaksin COVID-19 melalui 587 pusat vaksinasi di seluruh kerajaan. (Mat Napo on Unsplash)

Jakarta (Indonesia Window) – Kementerian Kesehatan Arab Saudi pada Rabu (23/6) menyatakan, sejauh ini telah memberikan lebih dari 16,8 juta dosis vaksin COVID-19 melalui 587 pusat vaksinasi di seluruh kerajaan.

Jumlah tersebut telah mencakup 70 persen dari total populasi orang dewasa di Arab Saudi, menurut laporan Saudi Gazette.

Kementerian Kesehatan Arab Saudi tengah berupaya untuk menangkis desas-desus tentang keamanan vaksin dengan kampanye vaksinasi yang terus berjalan.

Dalam konferensi pers pada Ahad (20/6), Dr. Muhammad Al-AbdelAli, juru bicara resmi kementerian, menegaskan kembali bahwa vaksin virus corona aman, efektif dan diperlukan untuk perlindungan.

Juru bicara itu mengatakan bahwa vaksin memberikan perlindungan dari COVID-19 dan mencegah kematian terkait virus dengan tingkat keberhasilan 100 persen.

Banner

Lebih lanjut Dr. Al-AbdelAli mengatakan bahwa kurva infeksi COVID-19 di kerajaan terus dipantau dan akan bergerak menurun hanya dengan pemberian vaksin yang berkelanjutan dan kepatuhan terhadap tindakan pencegahan.

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Banner

Iklan