Dana beku Rusia 4 miliar euro dipakai Uni Eropa untuk Ukraina

Bendera Uni Eropa (UE) dan Ukraina terlihat di kantor pusat UE di Brussel, Belgia, pada 24 Februari 2025. (Xinhua/Zhao Dingzhe)
Ukraina menerima pinjaman sebesar 4 miliar euro atau sekitar 4,7 miliar dolar AS dari Uni Eropa yang bersumber dari aset Rusia yang dibekukan.
Kiev, Ukraina (Xinhua/Indonesia Window) – Ukraina pada Rabu (1/10) menerima pinjaman sebesar 4 miliar euro atau sekitar 4,7 miliar dolar AS dari Uni Eropa (UE) yang bersumber dari aset Rusia yang dibekukan, ungkap Kementerian Keuangan (Kemenkeu) Ukraina.*1 euro = 19.599 rupiah**1 dolar AS = 16.680 rupiahPinjaman tersebut ditransfer ke anggaran negara Ukraina di bawah inisiatif Extraordinary Revenue Acceleration for Ukraine dari Kelompok Tujuh (Group of Seven/G7), kata Kemenkeu Ukraina lebih lanjut.Menurut pihak kementerian, dana tersebut akan digunakan untuk mendukung sektor sosial, kebutuhan pertahanan, dan upaya pemulihan Ukraina.Pada hari yang sama, Kremlin memperingatkan para pemimpin Eropa bahwa Rusia akan menindak tegas setiap individu atau negara yang terlibat dalam penyitaan asetnya. Kremlin menyampaikan peringatan bahwa tindakan semacam itu akan berdampak buruk bagi lembaga penyimpanan dan investasi Eropa."Kami sedang membicarakan rencana untuk merespons penyitaan ilegal properti Rusia. Di Rusia, secara sederhana kami menyebutnya sebagai pencurian," kata juru bicara Kremlin, Dmitry Peskov, kepada wartawan.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Deklarasi Al-Ula kuatkan hubungan negara Teluk
Indonesia
•
06 Jan 2021

Presiden transisi Gabon serukan pencabutan sanksi
Indonesia
•
06 Oct 2023

Militer Israel klaim telah kalahkan separuh pasukan Hamas di Rafah
Indonesia
•
18 Jun 2024

China dan Mesir serukan gencatan senjata yang komprehensif dan berkelanjutan di Gaza
Indonesia
•
16 Jan 2024
Berita Terbaru

Iran akan anggap setiap langkah militer AS sebagai tindakan perang
Indonesia
•
30 Jan 2026

Penyelidikan pidana federal AS terhadap Ketua The Fed Jerome Powell terus bergulir
Indonesia
•
30 Jan 2026

Makin panas dengan AS, militer Iran integrasikan 1.000 ‘drone’ tempur
Indonesia
•
30 Jan 2026

PM Selandia Baru sebut negaranya tidak akan bergabung dengan Dewan Perdamaian usulan Trump
Indonesia
•
30 Jan 2026
