Banner

Taiwan: Provokasi China tantang tatanan internasional

Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi pada Rabu (3/8/2022) memberikan pidato dalam kunjungannya ke Taiwan. (CNN-News18/YouTube/tangkapan layar)

Kunjungan Ketua DPR AS Pelosi ke Taiwan terjadi di tengah memburuknya hubungan China-AS, dan China telah muncul sebagai kekuatan ekonomi, militer, dan geopolitik yang jauh lebih kuat selama seperempat abad terakhir.

 

Banner

Jakarta (Indonesia Window) – Kementerian luar negeri Taiwan mengatakan peringatan China bahwa pesawat tidak boleh memasuki area pengeboran di perairan dekat Pulau Formosa adalah provokasi yang menantang tatanan internasional, dan Taiwan akan tetap berhubungan dengan negara-negara termasuk Amerika Serikat untuk menghindari meningkatnya ketegangan.

China menanggapi kedatangan Ketua DPR AS Nancy Pelosi di Taiwan pada Selasa malam (2/8) waktu setempat dengan sejumlah aktivitas militer. 

China mengutuk kunjungan tingkat tertinggi AS ke Taiwan dalam 25 tahun ketika Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Nancy Pelosi memuji Pulau Formosa yang memiliki pemerintahan sendiri itu sebagai “salah satu masyarakat paling bebas di dunia” dalam sebuah pidato di parlemen di Taipei pada Rabu.

Banner

Beijing menunjukkan kemarahannya dengan kehadiran Pelosi di sebuah pulau yang dikatakannya adalah bagian dari China dengan aktivitas militer di perairan sekitarnya. Pemerintah China juga memanggil Duta Besar AS di Beijing, dan mengumumkan penangguhan beberapa impor pertanian dari Taiwan berkat adanya provokasi.

taiwan provokasi china
Ketua DPR Amerika Serikat Nancy Pelosi menyatakan bahwa solidaritas Amerika dengan Taiwan sangat penting, dan tekad Amerika untuk melestarikan demokrasi di Taiwan dan seluruh dunia tetap bulat. (iStock by Getty Images)

Pelosi tiba di Taipei pada Selasa malam dalam perjalanan yang tidak diumumkan namun di bawah pengawasan ketat, dengan mengatakan bahwa kunjungannya menunjukkan komitmen AS yang teguh terhadap demokrasi Taiwan.

Berbicara di depan parlemen pada Rabu, Pelosi memuji Presiden Tsai Ing-wen, yang dicurigai Beijing mendorong kemerdekaan formal dari China.

Banner

“Kami berterima kasih atas kepemimpinan Anda. Kami ingin dunia mengakui itu,” kata Pelosi, sambil juga menyerukan peningkatan kerja sama antar-parlemen.

Pelosi melanjutkan dengan mengatakan bahwa undang-undang baru AS yang bertujuan memperkuat industri chip Amerika untuk bersaing dengan China “menawarkan peluang lebih besar untuk kerja sama ekonomi AS-Taiwan.”

Sekarang lebih dari sebelumnya, solidaritas Amerika dengan Taiwan sangat penting, kata Pelosi kepada Tsai, seraya menambahkan bahwa tekad Amerika untuk melestarikan demokrasi di Taiwan dan seluruh dunia tetap bulat.

Banner

Ketua DPR AS terakhir yang berkunjung ke Taiwan adalah Newt Gingrich pada 1997. 

Namun, kunjungan Pelosi terjadi di tengah memburuknya hubungan China-AS, dan China telah muncul sebagai kekuatan ekonomi, militer, dan geopolitik yang jauh lebih kuat selama seperempat abad terakhir.

China menganggap Taiwan bagian dari wilayahnya dan tidak pernah meninggalkan penggunaan kekuatan untuk membawanya di bawah kendalinya. Amerika Serikat memperingatkan China agar tidak menggunakan kunjungan itu sebagai dalih dalam melakukan aksi militer terhadap Taiwan.

Banner

Sumber: Reuters

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan