Jakarta (Indonesia Window) – Presiden dua masjid suci Masjidil Haram (Makkah) dan Masjid Nabawi (Madinah), Syeikh Abdurrahman Assudais baru-baru ini mengumumkan jadwal sholat tarawih dan tahajjud yang digelar selama bulan suci Ramadhan 1440 Hijriah di kedua masjid tersebut.
Jadwal sholat itu tersedia dalam Bahasa Arab, Inggris, Perancis dan Indonesia.
Jadwal sholat dalam Bahasa Indonesia cukup penting mengingat Indonesia merupakan negara dengan jumlah Muslim terbesar di dunia dan memiliki jumlah jamaah haji dan umroh terbanyak di sepanjang musim ibadah suci tersebut.
Jumlah jamaah haji Indonesia pada 2018 sekitar 221.000 orang dari sekitar 2,3 juta jamaah dari seluruh dunia.
Laporan: Redaksi