Banner

Pemerintah Swiss sebut UBS setuju untuk membeli Credit Suisse

Foto yang diabadikan pada 16 Maret 2023 ini menunjukkan tanda nama Credit Suisse di Jenewa, Swiss. (Xinhua/Lian Yi)

Pengambilalihan Credit Suisse oleh UBS menjadi solusi untuk mengamankan stabilitas keuangan dan melindungi perekonomian Swiss dalam situasi luar biasa.

 

Jenewa, Swiss (Xinhua) – Credit Suisse akan diambil alih oleh raksasa perbankan Swiss UBS, demikian disampaikan oleh pemerintah federal Swiss pada Ahad (19/3).

Pada Jumat (17/3), arus keluar likuiditas dan volatilitas pasar menunjukkan bahwa akan sulit untuk memulihkan kepercayaan yang diperlukan serta solusi cepat dan stabil sangat diperlukan, kata pihak pemerintah Swiss.

“Dalam situasi sulit seperti ini, pengambilalihan Credit Suisse oleh UBS merupakan solusi terbaik untuk memulihkan kepercayaan yang telah hilang di pasar keuangan baru-baru ini, dan guna mengelola risiko terbaik bagi negara kita dan warganya,” papar pemerintah.

Pengambilalihan Credit Suisse
Foto yang diabadikan pada 13 Februari 2023 ini menunjukkan gedung Credit Suisse, bank terbesar kedua di Swiss, yang berlokasi di Lucerne, Swiss. (Xinhua/Lian Yi)

Berdasarkan ketentuan transaksi seluruh saham, para pemegang saham Credit Suisse akan menerima 1 lembar saham UBS untuk setiap 22,48 lembar saham Credit Suisse yang dimiliki, setara dengan CHF 0,76/saham dengan total pertimbangan 3 miliar franc Swiss, menurut UBS dalam sebuah pernyataan yang diterbitkan pada Minggu.

Kombinasi tersebut diharapkan dapat menciptakan bisnis dengan total aset yang diinvestasikan lebih dari 5 triliun dolar AS dan peluang nilai yang berkelanjutan, menurut pernyataan itu.

Swiss National Bank (SNB) akan memberikan bantuan likuiditas yang substansial guna mendukung pengambilalihan Credit Suisse oleh UBS, kata bank sentral Swiss itu dalam sebuah pernyataan yang dipublikasikan pada Minggu.

Pengambilalihan ini dapat dilakukan berkat dukungan dari pemerintah federal Swiss, otoritas pengawas pasar keuangan Swiss FINMA, dan SNB, sebut pernyataan itu.

Pengambilalihan Credit Suisse
Seorang pria berjalan melewati kantor Credit Suisse di Jenewa, Swiss, pada 16 Maret 2023. (Xinhua/Lian Yi)

Dengan pengambilalihan Credit Suisse oleh UBS, sebuah solusi telah ditemukan untuk mengamankan stabilitas keuangan dan melindungi perekonomian Swiss dalam situasi luar biasa ini, menurut pernyataan itu.

Kedua bank tersebut memiliki akses tak terbatas ke fasilitas SNB yang ada, dengan keduanya dapat memperoleh likuiditas dari SNB, kata pernyataan itu.

*1 franc Swiss = 16.580 rupiah

**1 dolar AS = 15.418 rupiah

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan