Banner

Indonesia jajaki kerja sama pertahanan dengan Rumania

Tim Kedutaan Besar RI di Bucharest pada Rabu (7/10/2020) mengunjungi pabrik senjata nasional Rumania, ROMARM, yang terletak di Cugir (sekitar 370 kilometer barat laut ibu kota Rumania, Bucharest) guna menjajaki kerja sama bidang pertahanan. (Kementerian Luar Negeri RI)

Jakarta (Indonesia Window) – Tim Kedutaan Besar RI di Bucharest pada Rabu (7/10) mengunjungi pabrik senjata nasional Rumania, ROMARM, yang terletak di Cugir (sekitar 370 kilometer barat laut ibu kota Rumania, Bucharest) guna menjajaki kerja sama bidang pertahanan.

Cugir merupakan pusat produksi senjata api, baik laras panjang maupun pendek, serta amunisi yang memasok kebutuhan pertahanan nasional Rumania dan masyarakat sipil, menurut keterangan dari Kementerian Luar Negeri RI yang diterima di Jakarta, Kamis.

Tim KBRI mengunjungi dua anak perusahaan ROMARM, yaitu Fabrica de Arme dan Uzina Mecanica.

Selama kunjungan tersebut tim KBRI disambut oleh State Secretary Kementerian Ekonomi, Energi, dan Pengembangan Bisnis Rumania, Iulian Cristian Simu, yang sangat antusias untuk menjalin kerja sama lebih lanjut dengan negara-negara di kawasan Asia Tenggara.

Saat ini Rumania membutuhkan banyak mitra dalam mengembangkan industri pertahanannya, termasuk untuk kerja sama transfer teknologi, peningkatan kapasitas, dan teknologi persenjataan berdasarkan permintaan khusus.

Banner

Beberapa senjata unggulan bagi infanteri yang diproduksi oleh Fabrica de Arme dan Uzina Mecanica, antara lain senapan mesin ringan, senapan serbu, senapan sniper (penembak jitu), senapan mesin, dan pistol.

ROMARM memproduksi dua jenis amunisi, yaitu yang berstandar NATO (Pakta Pertahanan Atlantik Utara) dan Rusia.

Produk amunisi ROMARM memiliki akurasi tinggi dalam kecepatan, dan telah diuji coba di Swedia.

Dalam kesempatan tersebut, PT Pindad (produsen nasional alat pertahanan) juga menjajaki kerja sama alih teknologi dengan ROMARM.

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Banner

Iklan