Banner

China rilis daftar kandidat istilah populer dalam bahasa Mandarin tahun 2023

Masyarakat mengunjungi pameran untuk memperingati 10 tahun Kemitraan Strategis Komprehensif Indonesia dan China yang bertajuk ‘The Fourth OCCA Calligraphy and Painting Exhibition’ di Perpustakaan Nasional Republik Indonesia (RI) di Jakarta pada 20 Oktober 2023. Pameran untuk memperingati 10 tahun Kemitraan Strategis Komprehensif Indonesia dan China yang bertajuk ‘The Fourth OCCA Calligraphy and Painting Exhibition’ resmi dibuka di Perpustakaan Nasional RI di Jakarta pada Jumat (20/10). Pameran kaligrafi dan lukisan ini diselenggarakan oleh Pusat Bahasa Mandarin Universitas Al-Azhar Indonesia bekerja sama dengan Asosiasi Seniman Kaligrafi China di Luar Negeri (Overseas Chinese Calligraphers Association/OCCA). Lebih dari 300 mahakarya kaligrafi dan lukisan dalam pameran tersebut merupakan koleksi dari para ahli kaligrafi dan lukisan di seluruh dunia. Pameran ini dibuka untuk umum pada 20-22 Oktober 2023 mulai pukul 08.00 hingga 20.00 WIB. (Xinhua/Zulkarnain)

Daftar kandidat istilah populer (buzzword) dalam bahasa Mandarin tahun 2023 yang dirilis oleh pemerintah China mencakup kata-kata peremajaan, kemakmuran, Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra, Asian Games, pergolakan, krisis, konflik Palestina-Israel, dan hubungan China-Amerika Serikat.

 

Beijing, China (Xinhua) – China merilis daftar kandidat istilah populer (buzzword) dalam bahasa Mandarin tahun 2023, dengan karakter dan ekspresi Mandarin untuk peremajaan, kemakmuran, Inisiatif Sabuk dan Jalur Sutra, serta Asian Games termasuk dalam daftar kandidat tersebut.

Daftar tersebut juga mencakup kata-kata dalam bahasa Mandarin untuk pergolakan, krisis, konflik Palestina-Israel, dan hubungan China-Amerika Serikat.

Daftar ini disusun melalui kombinasi rekomendasi para ahli dan analisis mahadata, yang mencakup karakter dan ekspresi yang relevan dengan China maupun dunia.

Pemilihan istilah populer ini merupakan ajang tahunan yang bertujuan untuk menggambarkan perubahan domestik dan internasional melalui satu karakter atau frasa dalam bahasa Mandarin.

Banner

Setelah diselenggarakan selama 18 tahun berturut-turut, acara ini mengundang publik untuk menominasikan kandidat karakter dan ekspresi serta menentukan istilah populer teratas. Hasil akhir akan diumumkan pada 20 Desember mendatang.

Pemilihan istilah populer tahun ini merupakan upaya bersama dari Pusat Pemantauan dan Penelitian Sumber Daya Bahasa Nasional, Commercial Press dan Xinhuanet.

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner

Iklan