Banner

COVID-19 – Malaysia masuk gelombang ketiga pandemik

Ilustrasi. Malaysia saat ini memasuki gelombang ketiga pandemik COVID-19. (Fernando Zhiminaicela from Pixabay)

Jakarta (Indonesia Window) – Malaysia saat ini memasuki gelombang ketiga pandemik COVID-19, menurut Direktur Jenderal Kesehatan Dr. Noor Hisham Abdullah, seperti dikutip dari Kantor Berita Bernama.

Dr. Noor Hisham mengingatkan masyarakat untuk tetap memutus rantai penularan.

“Saat ini kita sudah memasuki gelombang ketiga # COVID19. Sekali lagi kita harus bekerja sama untuk memutus rantai penularan. #KitaJagaKita,” ujarnya dalam pesan yang diunggah di akun Facebooknya pada Kamis malam (7/10).

Statistik Worldometers menunjukkan per 9 Oktober 2020, jumlah kasus positif COVID-19 di Malaysia sebanyak 14.368 dengan 146 kematian.

Sementara itu, 10.519 pasien dinyatakan sembuh dari infeksi tersebut, sehingga masih ada 3.703 kasus aktif di Malaysia.

Banner

Sejauh ini 36.755.449 kasus positif virus coroa tercatat di seluruh dunia, dengan 217.738 kematian.

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Banner

Iklan