Vaksin Moderna Spikevax yang menargetkan subvarian Omicron BA.4/BA.5 telah mendapatkan izin penggunaan sebagai dosis penguat (booster) pada individu berusia 18 tahun atau lebih, di Kanada.
Ottawa, Kanada (Xinhua) – Health Canada pada Kamis (3/11) menyetujui penggunaan sebuah versi adaptasi dari vaksin COVID-19 Moderna Spikevax yang menargetkan subvarian Omicron BA.4/BA.5.
Health Canada menyetujui vaksin bivalen itu untuk digunakan sebagai dosis penguat (booster) pada individu berusia 18 tahun atau lebih, dengan mengatakan bahwa hasil uji klinis menunjukkan vaksin tersebut memicu respons imun yang kuat terhadap Omicron (BA.4/BA.5) dan galur (strain) virus SARS-CoV-2 orisinal.
Vaksin yang diadaptasi itu memiliki profil keamanan serupa dengan vaksin booster Moderna Spikevax yang sebelumnya telah disetujui penggunaannya, dengan reaksi merugikan ringan yang sama yang dapat ditangani dengan cepat, kata Health Canada.
Menjaga agar upaya vaksinasi COVID-19 tetap mengikuti perkembangan terbaru, termasuk menerima suntikan vaksin booster seperti yang direkomendasikan, akan membantu melindungi seseorang dari penyakit serius dan komplikasi lain dari infeksi COVID-19, menurut Health Canada.
Jumlah kasus infeksi dan kematian COVID-19 di Kanada masing-masing mencapai 4.336.860 dan 46.389, menurut data terbaru mingguan yang dirilis oleh Badan Kesehatan Masyarakat Kanada (Public Health Agency of Canada/PHAC) pekan lalu.
Menurut badan tersebut, jumlah kumulatif warga yang telah menerima setidaknya satu dosis vaksin COVID-19 di Kanada hingga 9 Oktober adalah 83 persen. Namun, warga yang dalam 6 bulan terakhir telah melengkapi vaksinasi seri primer atau menerima suntikan booster dengan vaksin COVID-19 di Kanada hingga 9 Oktober hanya 17,2 persen.
Booster bivalen
Pada 7 Oktober lalu, Health Canada memberikan izin untuk vaksin COVID-19 bivalen kedua yang merupakan versi baru dari Pfizer-BioNTech Comirnaty sebagai penguat, untuk menargetkan subvarian Omicron BA.4 dan BA.5 pada individu berusia 12 tahun ke atas.
Vaksin booster ini diharapkan dapat memicu respons kekebalan yang kuat terhadap galur (strain) awal SARS-CoV-2 maupun subvarian Omicron BA.4/BA.5, ujar Health Canada. Mereka menambahkan bahwa vaksin booster tersebut diharapkan memiliki profil keamanan yang sama dengan versi awal vaksin Pfizer-BioNTech Comirnaty, dengan efek samping yang sebagian besar ringan.
Menurut Health Canada, semua vaksin mRNA COVID-19 yang mengantongi izin untuk digunakan di Kanada masih sangat efektif dalam mencegah kasus sakit parah, rawat inap, dan kematian akibat COVID-19.
Health Canada memberlakukan syarat dan ketentuan dalam pemberian izin ini, yang mewajibkan Pfizer-BioNTech untuk terus memberikan informasi kepada Health Canada tentang keamanan dan kemanjuran vaksin bivalen BA.4/BA.5 guna mendeteksi sinyal-sinyal keamanan baru potensial.
Laporan: Redaksi