Banner

Guangxi di China terbitkan Surat Keterangan Asal RCEP pertama ke Indonesia

Foto yang diabadikan pada 2 Januari 2023 ini menunjukkan para staf dari Bea Cukai Yongguan di bawah naungan Bea Cukai Nanning memeriksa produk madu yang akan diekspor ke Indonesia. (Sumber: Bea Cukai Nanning)

Surat Keterangan Asal pertama di bawah Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (Regional Comprehensive Economic Partnership/RCEP) ke Indonesia telah digunakan oleh Guangxi Miboshi Honey Co., Ltd. untuk mengekspor 40 ton sirup campuran yang diproduksi dengan madu, dengan tarif bea cukai untuk barang tersebut diturunkan dari 5 persen menjadi nol.

 

Nanning, China (Xinhua) – Daerah Otonom Etnis Zhuang Guangxi di China selatan menerbitkan Surat Keterangan Asal (SKA) pertama di bawah Kemitraan Ekonomi Komprehensif Regional (Regional Comprehensive Economic Partnership/RCEP) ke Indonesia pada Senin (2/1), seiring mulai berlakunya perjanjian tersebut di Indonesia pada 2 Januari 2023, menurut Bea Cukai Nanning.

Banner

Surat tersebut digunakan oleh Guangxi Miboshi Honey Co., Ltd. untuk mengekspor 40 ton sirup campuran yang diproduksi dengan madu. Dengan SKA di bawah RCEP, tarif bea cukai untuk barang tersebut di Indonesia akan diturunkan dari 5 persen menjadi nol, kata pihak perusahaan.

Zhou Guihua, direktur eksekutif perusahaan tersebut mengatakan bahwa Indonesia merupakan pasar luar negeri yang penting bagi perusahaannya. Di bawah kerangka RCEP, manfaat pemangkasan tarifnya sangat terasa.

Pertama, para pelanggan Indonesia dapat menghemat sedikitnya 10.000 yuan per kontainer untuk bea cukai. Kedua, RCEP meningkatkan daya saing produk kami, membantu kami membangun hubungan kerja sama yang lebih stabil dengan mitra dagang kami dan memperluas pasar ASEAN lebih lanjut, imbuh Zhou.

Banner

Dalam 11 bulan pertama 2022, volume perdagangan Guangxi dengan Indonesia mencapai 14,54 miliar yuan, naik 79,4 persen secara tahunan (year on year/yoy). Dari angka tersebut, jumlah ekspor 5,14 miliar yuan, naik 109,4 persen yoy; sementara jumlah impor mencapai 9,4 miliar yuan, naik sebesar 66,3 persen (yoy); Indonesia menikmati surplus lebih dari 4 miliar yuan.

Surat Keterangan Asal
Foto yang diabadikan pada 2 Januari ini menunjukkan seorang pekerja dari sebuah perusahaan di Daerah Otonom Etnis Zhuang Guangxi, China selatan sedang menunjukkan Surat Keterangan Asal RCEP yang baru diterbitkan.(Sumber: Bea Cukai Nanning)

Secara mengesankan, impor dan ekspor bulanan Guangxi ke Indonesia mempertahankan pertumbuhan dua kali lipat selama 5 bulan berturut-turut, menurut Bea Cukai Nanning.

Indonesia adalah negara sumber utama untuk mengimpor produk batu bara, bubur kertas, dan buah-buahan di Guangxi, dan juga merupakan tujuan utama Guangxi untuk mengekspor mesin konstruksi, suku cadang mobil, dan pupuk.

Banner

Dengan berlakunya RCEP di Indonesia, beberapa produk akan menikmati pengurangan tarif baru selain pengurangan di bawah Kawasan Perdagangan Bebas China-ASEAN. RCEP akan lebih lanjut melepaskan potensi perdagangan luar negeri Indonesia-China dan menghadirkan lebih banyak peluang, papar pihak bea cukai.

*1 yuan = 2.237 rupiah

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan