China luncurkan program radio tentang keselamatan untuk rute pelayaran Arktika

Para anggota tim ekspedisi Arktika China menaiki perahu untuk pengambilan sampel di gletser Austre Lovenbreen di Svalbard, Norwegia, pada 22 Juni 2024. (Xinhua/Zhao Dingzhe)
Program radio seputar keselamatan maritim di rute pelayaran Arktika mencakup pemantauan es laut dan informasi prakiraan cuaca, berfokus pada analisis dan prakiraan konsentrasi es laut serta informasi cuaca di area-area utama seperti Selat Bering, Selat Dmitry Laptev, Selat Vilkitsky, dan Selat Kara.
Tianjin, China (Xinhua) – China pada Senin (1/7) memulai program radio berisi informasi seputar keselamatan maritim di rute pelayaran Arktika, termasuk pemantauan es laut dan informasi prakiraan cuaca, menurut Pusat Layanan Navigasi Utara Administrasi Keselamatan Maritim China.Sebuah stasiun penyiaran di Tianjin, China utara, akan menyediakan layanan siaran radio untuk rute laut paling utara di dunia itu menggunakan telepon radio single-sideband mulai 1 Juli hingga 31 Oktober setiap tahunnya.Mengandalkan data yang disediakan oleh satelit meteorologi dan pengindraan jauh, layanan ini akan berfokus pada analisis dan prakiraan konsentrasi es laut serta informasi cuaca di area-area utama seperti Selat Bering, Selat Dmitry Laptev, Selat Vilkitsky, dan Selat Kara.Siaran ini akan mengisi kesenjangan dalam hal informasi keselamatan maritim rute Arktika China dengan memanfaatkan komunikasi gelombang pendek, menjamin keselamatan pelayaran kapal-kapal China, menurut pusat tersebut.Laporan: RedaksiBagikan
Komentar
Berita Terkait

Ilmuwan Australia ciptakan embrio kanguru pertama melalui prosedur bayi tabung
Indonesia
•
08 Feb 2025

Tim peneliti China kembangkan formulasi pestisida yang ramah lingkungan dan efektif
Indonesia
•
11 Jan 2025

AS mulai uji klinis vaksin influenza universal berbasis mRNA
Indonesia
•
16 May 2023

Stasiun luar angkasa China diharapkan hasilkan berbagai penemuan ilmiah
Indonesia
•
22 Aug 2023
Berita Terbaru

Deforestasi dan perubahan pemanfaatan lahan intensifkan gelombang panas global
Indonesia
•
29 Jan 2026

Batu bergagang berusia 70.000 tahun ditemukan, mitos keterlambatan teknologi Asia Timur terpatahkan
Indonesia
•
29 Jan 2026

Palem nyabah di ujung tanduk, BRIN amankan ‘cetak biru genetik’ untuk selamatkan warisan Bali
Indonesia
•
28 Jan 2026

Hingga akhir 2025, stasiun pemancar 5G di China tembus 4,83 juta unit
Indonesia
•
28 Jan 2026
