Banner

Universiade Chengdu sambut kontingen luar negeri pertama

Petugas mengoper api dari obor ke dalam lentera usai estafet obor Pesta Olahraga Universitas Sedunia Chengdu 2021 di Beijing, ibu kota China, pada 10 Juni 2023. Resmi dimulai pada Sabtu (10/6), estafet obor tersebut dijadwalkan berlangsung hingga 28 Juli, saat pesta olahraga yang juga dikenal sebagai Universiade itu dibuka di Chengdu, Provinsi Sichuan, China barat daya. (Xinhua/Ren Chao)

Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas (Universiade) Chengdu menyambut rombongan pertama tamu luar negeri saat sejumlah ofisial kontingen Brasil tiba di Bandar Udara Internasional Tianfu Chengdu pada Senin (17/7).

 

Chengdu, China (Xinhua) – Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas (Universiade) Chengdu menyambut rombongan pertama tamu luar negeri saat sejumlah ofisial kontingen Brasil tiba di Bandar Udara Internasional Tianfu Chengdu pada Senin (17/7).

Tujuh ofisial dari kontingen Brasil tiba dengan penerbangan ET636 dan melewati bea cukai dengan lancar.

“Chengdu adalah kota yang besar dan makmur untuk Universiade dan kami sangat gembira dapat datang dan berpartisipasi dalam ajang tersebut,” kata Kelly dari kontingen Brasil setibanya di bandara, menambahkan bahwa “kontingen Brasil tiba dengan 215 (anggota), dan kami berpartisipasi dalam 11 cabang olahraga.”

Alessandro, Wakil Ketua kontingen Brasil, mengatakan kepada Xinhua saat di bandara bahwa ini adalah kali kedua dia mengunjungi Chengdu, setelah menghadiri Pertemuan Kepala Kontingen pada Maret.

Banner

“Kami ingin check-in di Kampung Atlet Universiade terlebih dahulu untuk melakukan rangkaian persiapan nanti. Universiade akan berjalan dengan sukses di Chengdu dan saya harap para atlet dari Brasil bertanding dengan baik,” kata Alessandro.

Pesta Olahraga Universitas Sedunia
Rombongan pertama kontingen Brasil untuk Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas (Universiade) FISU ke-31 tiba di Bandar Udara Internasional Tianfu Chengdu di Chengdu, Provinsi Sichuan, pada 17 Juli 2023. (Xinhua/Xu Bingjie)

Kantor Bea Cukai Chengdu telah meningkatkan enam jalur ekspres dan menambahkan delapan mesin deklarasi swalayan untuk karantina kesehatan dan dua loket deklarasi bagasi untuk memastikan izin bea cukai yang terorganisasi dengan baik selama ajang Universiade.

Menurut Chen Yang, Wakil Komisaris Bea Cukai Bandara Shuangliu di bawah Bea Cukai Chengdu, Kantor Bea Cukai Chengdu telah menggelar dua latihan untuk menangani kedatangan dan keberangkatan kontingen Universiade, yang meliputi penanganan kesehatan dan karantina, deklarasi bagasi, keamanan barang khusus, dan sepuluh skenario lainnya.

Ajang Universiade ke-31 akan diselenggarakan di Chengdu mulai 28 Juli hingga 8 Agustus.

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Banner

Iklan