Banner

Tibet akan bangun tiga kota bebas sampah

Foto yang diabadikan pada 5 November 2022 ini menunjukkan Lahan Basah Lhalu di Lhasa, Daerah Otonom Tibet, China barat daya. (Xinhua/Jiang Fan)

Kota bebas sampah di Daerah Otonom Tibet di China barat daya, bertujuan mencapai produksi sampah yang minim, pemanfaatan sampah yang optimal, dan pembuangan limbah padat perkotaan yang aman.

 

Lhasa, Tibet (Xinhua) – Daerah Otonom Tibet di China barat daya akan berupaya membangun tiga kota, termasuk Lhasa yang merupakan ibu kota regional daerah otonom tersebut, untuk menjadi kota-kota bebas sampah pada 2025, demikian menurut otoritas setempat.

Kota Lhasa, Xigaze, dan Shannan yang terletak di China barat daya termasuk ke dalam kampanye nasional pembangunan sekitar 100 kota bebas sampah dalam periode Rencana Lima Tahunan ke-14 (2021-2025) China. Kampanye ini dipimpin oleh Kementerian Ekologi dan Lingkungan China serta 17 lembaga setingkat kementerian lainnya.

Kota-kota bebas sampah tersebut bertujuan mencapai produksi sampah yang minim, pemanfaatan sampah yang optimal, dan pembuangan limbah padat perkotaan yang aman.

Sebuah program kerja relevan yang baru-baru ini dikeluarkan oleh pemerintah regional Tibet mengemukakan sejumlah tugas yang berkaitan dengan kampanye bebas sampah untuk ketiga kota tersebut, termasuk mempromosikan produksi pertanian ramah lingkungan, membangun pertambangan ramah lingkungan, serta meningkatkan pemanfaatan limbah padat industri secara komprehensif.

Banner
Kota bebas sampah
Foto yang diabadikan pada 29 Oktober 2022 ini menunjukkan pemandangan musim gugur Istana Potala di Lhasa, Daerah Otonom Tibet, China barat daya. (Xinhua/Chogo)

China mulai merintis pembangunan kota-kota bebas sampah pada 2019.

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Banner

Iklan