Kematian terkait COVID-19 terjadi di berbagai institusi kesehatan di seluruh China sejak 8 Desember 2022 hingga 12 Januari 2023, mencapai 59.938 kasus, dengan lebih dari 90 persen kematian melibatkan penyakit bawaan, termasuk penyakit kardiovaskular, tumor stadium lanjut, penyakit serebrovaskular, penyakit pernapasan, penyakit metabolik, dan insufisiensi ginjal.
Beijing, China (Xinhua) – Sebanyak 59.938 kematian terkait COVID-19 terjadi di berbagai institusi kesehatan di seluruh China sejak 8 Desember 2022 hingga 12 Januari 2023, demikian disampaikan seorang pejabat kesehatan pada Sabtu (14/1).
Sebanyak 5.503 orang meninggal akibat gagal napas yang disebabkan oleh COVID-19, sementara 54.435 lainnya meninggal karena penyakit bawaan yang diperburuk oleh infeksi COVID-19, kata Jiao Yahui, kepala Biro Administrasi Medis di bawah Komisi Kesehatan Nasional China, pada sebuah konferensi pers yang diadakan oleh mekanisme gabungan pencegahan dan pengendalian COVID-19 Dewan Negara.
Usia rata-rata pada saat kematian adalah 80,3 tahun, dengan sekitar 90,1 persen pasien yang meninggal berusia 65 tahun ke atas, dan sekitar 56,5 persen pasien yang meninggal berusia 80 tahun ke atas, urai Jiao.
Lebih dari 90 persen kematian melibatkan penyakit bawaan, termasuk penyakit kardiovaskular, tumor stadium lanjut, penyakit serebrovaskular, penyakit pernapasan, penyakit metabolik, dan insufisiensi ginjal.
Musim dingin mencatatkan insiden penyakit pernapasan yang tinggi, dan cuaca dingin dapat memperparah penyakit kardiovaskular dan serebrovaskular di kalangan lanjut usia (lansia). Dikombinasikan dengan infeksi COVID-19, penyakit-penyakit tersebut menyebabkan jumlah kematian yang relatif tinggi di kalangan lansia, kata Jiao.
Sejak 8 Januari, China mulai menangani COVID-19 dengan kebijakan-kebijakan yang dirancang untuk memerangi penyakit menular Kelas B.
Di masa mendatang, data relevan akan dirilis ke publik secara tepat waktu sesuai dengan ketentuan terkait untuk penyakit menular Kelas B, imbuhnya.
Laporan: Redaksi