Melihat dari dekat sejumlah ‘venue’ Universiade Chengdu

Foto dari udara ini menunjukkan bagian luar gedung Sekolah Olahraga Air Sichuan (Sichuan Water Sports School). (Sumber: Situs web Universiade Chengdu)

Universiade 2021 Chengdu akan digelar pada 28 Juli – 8 Agustus 2023, di 27 venue kompetisi, yang merupakan gabungan antara bangunan baru dan bangunan yang sudah ada.

 

Chengdu, China (Xinhua) – Sembilan hari lagi Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas (Universiade) 2021 Chengdu akan dibuka. Berbagai pertandingan dalam ajang tersebut akan digelar di 27 venue kompetisi, yang merupakan gabungan antara bangunan baru dan bangunan yang sudah ada.

Reporter Xinhua mengulas beberapa venue, serta Desa Atlet Universiade yang akan menjadi rumah bagi para atlet selama mereka berada di Chengdu.

Sekolah Olahraga Air Sichuan

Universiade 2021 Chengdu
Foto dari udara ini menunjukkan bagian luar gedung Sekolah Olahraga Air Sichuan (Sichuan Water Sports School). (Sumber: Situs web Universiade Chengdu)

Di Sekolah Olahraga Air Sichuan (Sichuan Water Sports School), kolamnya memiliki lintasan berukuran 2.230×135 meter, dengan kedalaman 3 meter. Untuk olahraga dayung, terdapat dua area air, yaitu area air untuk kompetisi dengan delapan lintasan dan area air yang terpisah untuk pemanasan.

Venue ini akan berfungsi sebagai venue kompetisi, pemanasan, dan latihan untuk cabang olahraga (cabor) dayung selama Pesta Olahraga Universitas Sedunia Musim Panas FISU di Chengdu. Pertandingan dayung akan diselenggarakan dari 4 hingga 6 Agustus, dengan memperebutkan total 15 medali emas.

Chengdu University Gymnasium

Universiade 2021 Chengdu
Foto menunjukkan bagian dalam Chengdu University Gymnasium. (Sumber: Situs web Universiade Chengdu)

Chengdu University Gymnasium akan menjadi venue kompetisi dan pemanasan untuk cabor bola voli selama gelaran Universiade. Pertandingan akan diselenggarakan mulai 29 Juli hingga 7 Agustus, dengan memperebutkan total dua medali emas.

Gimnasium ini memiliki satu lantai struktur utama dan tiga lantai struktur tambahan. Tingginya 23,5 meter, dengan luas bangunan sekitar 9.100 meter persegi. Bangunan tambahannya digunakan sebagai tempat pemanasan bola voli, dengan dua lantai struktur utama dan tiga lantai struktur tambahan. Tingginya 23,1 meter, dengan luas lantai 6.600 meter persegi. Jarak antara kedua venue tersebut adalah 37 meter.

Sekolah Olahraga Menembak Chengdu

Universiade 2021 Chengdu
Foto dari udara ini menunjukkan bagian luar Sekolah Olahraga Menembak Chengdu (Chengdu Shooting Sport School). (Sumber: Situs web Universiade Chengdu)

Sekolah Olahraga Menembak Chengdu (Chengdu Shooting Sport School) menyediakan satu field of play (FoP) untuk final dan tiga FoP untuk heat (nomor 10 meter, 25 meter, dan 50 meter).

Tempat ini akan berfungsi sebagai venue kompetisi, pemanasan, dan latihan untuk cabor menembak selama pesta olahraga tersebut. Pertandingan akan diselenggarakan pada 29 Juli hingga 2 Agustus, dengan memperebutkan total 18 medali emas.

Chengbei Gymnasium

Foto ini menunjukkan bagian dalam Chengbei Gymnasium. (Sumber: Situs web Universiade Chengdu)

Chengbei Gymnasium memiliki total luas bangunan lebih dari 20.000 meter persegi.

Gimnasium ini memiliki FoP berukuran 40×29 meter, yang mencakup satu arena Taolu dan satu arena Sanda. Bangunan ini juga mencakup area pemanasan yang luas yang memiliki dua arena Taolu dan dua arena Sanda. Area latihan memiliki dua arena Taolu dan dua arena Sanda.

Gimnasium ini akan berfungsi sebagai venue kompetisi, pemanasan, dan latihan untuk cabor Wushu selama Universiade. Pertandingan Wushu akan diselenggarakan mulai 29 Juli hingga 3 Agustus, dengan memperebutkan total 20 medali emas.

Laporan: Redaksi

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan