Banner

Swedia, Finlandia, dan Norwegia berjanji perkuat kerja sama pertahanan

Perdana Menteri Swedia Ulf Kristersson (tengah) berbicara dalam konferensi pers bersama Presiden Finlandia Sauli Niinisto (kanan) dan Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store di Harpsund, Swedia, pada 22 Februari 2023. (Xinhua/Kantor Pemerintah Swedia/Ninni Andersson)

Kerja sama pertahanan akan diperkuat di antara Swedia, Finlandia, dan Norwegia dalam latihan skala besar di tahun-tahun mendatang, dan akan dikoordinasikan secara erat dengan tetangga-tetangga Nordik dan mitra erat mereka, termasuk Amerika Serikat dan Inggris.

 

Stockholm, Swedia (Xinhua) – Para pemimpin Swedia, Finlandia, dan Norwegia pada Rabu (22/2) berjanji akan memperkuat kerja sama pertahanan dalam menghadapi berbagai tantangan keamanan bersama.

Banner

Presiden Finlandia Sauli Niinisto, Perdana Menteri Swedia Ulf Kristersson, dan Perdana Menteri Norwegia Jonas Gahr Store bertemu pada Rabu di Harpsund, sekitar 120 km sebelah barat daya Stockholm.

Harpsund merupakan tempat beristirahat di area pedesaan bagi perdana menteri Swedia. Ketiganya membahas berbagai tantangan keamanan bersama serta kerja sama dalam isu-isu kebijakan keamanan dan pertahanan luar negeri.

Sebuah pernyataan pemerintah Swedia yang dirilis pada Rabu mengatakan bahwa situasi keamanan telah memburuk akibat konflik Rusia-Ukraina.

Banner
Kerja sama pertahanan
Para staf Layanan Darurat Negara Ukraina bekerja di lokasi jatuhnya sebuah helikopter di Brovary, sebuah kota di pinggiran Kiev, Ukraina, pada 18 Januari 2023. (Xinhua/Roman Petushkov)

“Norwegia, Finlandia, dan Swedia, bersama dengan tetangga-tetangga Nordik kami, memiliki tanggung jawab bersama untuk merespons berbagai tantangan keamanan di kawasan ini, termasuk di wilayah utara kami,” ungkap pernyataan itu, seraya menambahkan bahwa Swedia dan Finlandia dalam proses bergabung dengan Pakta Pertahanan Atlantik Utara (North Atlantic Treaty Organization/NATO), “kami bekerja dengan cara yang lebih terintegrasi untuk memperkuat keamanan.”

“Kami akan terus memperdalam kerja sama kami dalam latihan skala besar di tahun-tahun mendatang. Kerja sama pertahanan kami dikoordinasikan secara erat dengan tetangga-tetangga Nordik kami dan mitra erat kami, termasuk Amerika Serikat dan Inggris,” lanjut pernyataan itu.

“Wilayah-wilayah paling utara negara kami berpenduduk lebih jarang daripada wilayah lain, dan iklim serta geografinya menghadirkan tantangan khusus. Pada saat yang sama, ada potensi besar untuk menjalin kerja sama yang lebih dalam di wilayah-wilayah ini, mengingat lokasi dan kondisi mereka yang unik bagi kolaborasi dalam transisi hijau, antariksa, dan ekstraksi logam tanah jarang,” papar pernyataan itu.

Banner
Kerja sama pertahanan
Orang-orang melakukan inspeksi setelah insiden penembakan di pasar kota di Donetsk, Ukraina, pada 12 Desember 2022. (Xinhua/Victor)

Finlandia dan Swedia mengajukan permohonan untuk bergabung dengan NATO pada Mei 2022 setelah pecahnya konflik antara Rusia dan Ukraina. Aksesi mereka ke NATO membutuhkan persetujuan dari semua negara anggota aliansi militer. Turkiye dan Hongaria, yang merupakan anggota NATO, belum memberi persetujuan mereka.

Laporan: Redaksi

Banner

Tinggalkan Komentar

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Iklan